Sabtu, 20 Juli 2013

SEPUTAR EDO TENSEI (keganjilan di jutsu Edo Tensei)

1 comment

Hai para naruto lover semua, kali ini saya akan membahas seputar naruto yang sekarang lagi hangat hangatnya yaitu seputar perang dunia shinobi ke-4 tapi lebih spesifiknya tentang jutsu Edo tensei yang di gunakan oleh kabuto untuk memicu perang.

Mengapa saya membahas tentang edo tensei yang sekarang karena saya menemukan keganjilan yang saya dapatkan ketika menonton episode-episode lawas di naruto..

Semua sudah tahukan kalo yang menciptakan jutsu edo tensei adalah tobirama senju atau hokage kedua yang merupakan jutsu terlarang yang telah di pelajari oleh orochimaru dan di gunakan untuk melawan hokage ketiga saat invasi di konoha saat ujian chunin tengah berlangsung.

Tapi tahukah kalian saat melihat edo tensei yang pertama kali di gunakan oleh orochimaru itu ada perbedaan jika dibandingkan dengan melihat edo tensei yang sekarang.

Perbedaan itu terlihat jelas pada bentuk fisik dari orang yang di edo tensei dan pada mata, coba bandingkan dengan edo tensei yang di gunakan pertama kali dengan yang sekarang.
Edo tensei yang di gunakan pertama kali oleh orochimaru berbentuk sempurna tanpa cela (seperti manusia sungguhan tidak terlihat seperti mayat hidup), sulit di bedakan secara fisik dengan orang yang masih hidup..
Sedangkan edo tensei yang sedang di gunakan sekarang, di lihat dari bentuk fisiknya (bentuk tubuh) seperti kertas yang di tambal-tambal atau terlihat retak-retakan pada tubuh dan wajah selain itu pada bagian matanya berwarna hitam yang sangat mudah di bedakan dengan yang bukan edo tensei.


Belum diketahui apa perbedaan edo tensei yang dulu dan sekarang..

Apakah itu kesalahan penulis...???
Me : ??!@#$% o_o

Kalau menurut saya penulis sengaja merevisi jutsu edo tensei agar bisa dibedakan dari yang bukan edo tensei
Karena di Naruto shippuden ini Penulis memicu klimaks dari serial naruto dengan membuat Perang Dunia Shinobi ke-4 yang dimana Pemicunya adalah Kabuto yang menggunakan edo tensei dan Tobi yang menggunakan Zetsu putih..
Kabuto menggunakan edo tensei dengan skala yang besar membangkitkan ratusan DNA ninja berbakat yang dikumpulkan saat penelitianya bersama orochimaru. Sedangkan pada episode episode awal naruto Orochimaru hanya membangkitkan 2 Edo tensei saja(Hokage 1 dan 2). Wajar saja karena itu masih episode awal dari serial Naruto..
Mungkin penulis menyadari kesalahan kalau membuat edo tensei yang seperti awal maka akan sulit dibedakan dari yang bukan edo tensei. (This is the real war)


yaa itu sich menurut pendapat pribadi saya yang masih newbie kalo kalian ada pendapat lain silahkan tinggalkan koment :D


real NSfans

1 komentar: